Jumat, 29 Oktober 2010

Meningkatkan Produksi ASI Secara Alami

ASI merupakan nutrisi pertama bagi si kecil. Bagi para mama baru, kurangnya produktivitas ASI merupakan hal yang yang membuat panik. Sering kali rasa khawatir yang berlebihan melanda. Apalagi ketika pemikiran bahwa si kecil tak bisa mendapatkan ASI ekslusifnya selama 6 bulan akan semakin mengganggu.

Produktifitas ASI dapat ditambah mulai dari usia kehamilan dini. Berbagai asupan gisi dan suplemen khusus ibu hamil menjadi salah satu cara jitu.

Namun seringkali para wanita baru menyadarinya ketika si kecil lahir. Produksi ASI dalam tubuh wanita pun dipengaruhi oleh banyak hal, termasuk gaya hidup. Oleh karena itu cara untuk mengatasinya harus terdiri dari berbagai aspek.

Pertama-tama yang harus diketahui oleh para mama baru adalah aneka bahan makanan yang mengandung Anti-Galactogogues. Anti-Galactogogues adalah bahan yang bisa menghentikan produksi ASI. Biasanya terkandung dalam sayuran, tumbuhan juga obat-obatan.

Sayuran dan tumbuhan yang mengandung Anti-Galactogogues antara lain kol dan daun mint. Sedangkan obat-obatan yang perlu dihindari adalah pseudoephedrine (obat untuk penyakit ginjal) dan anti-histamines (obat anti mabuk).

Hal lain yang akan menambah produksi ASI adalah sebagai berikut.

1. Tidur
Produksi ASI juga ditentukan oleh kondisi fisik dan mental seseorang. Tidur yang cukup akan membuat kondisi fisik dan mental menjadi pulih. Bahkan seorang mama baru disarankan untuk tidur 10 jam per-hari layaknya seorang bayi untuk memulihkan keadaan fisiknya.

2. Minum Air
Dehidrasi merupakan salah satu penyebab berkurangnya produksi ASI. Oleh karena
itu, disarankan bagi para mama untuk minum air secukupnya agar produksi ASI
lancar.

3. Diberi rangsangan
Terkadang ASI susah keluar bukan karena produksinya rendah, melainkan butuh rangsangan. Coba ajak bayi Anda untuk meminum ASI secara langsung. Hal itu akan merangsang ASI untuk mudah keluar dan terus diproduksi.

Source: detik.com

Senin, 25 Oktober 2010

Hambat Kerutan dengan Tomat

Kandungan lycopene pada tomat dapat mengurangi proses penuaan dini yang diakibatkan paparan sinar matahari.

Tomat terkenal dengan kandungan zat yang disebut lycopene. Menurut penelitian, zat ini diyakini dapat mencegah kerut dan bintik hitam di kulit akibat sinar matahari. Penelitian lain mengatakan, 80 persen kerut di kulit manusia juga disebabkan sinar matahari. Nah, kita beruntung karena lycopene merupakan salah satu antioksidan paling ampuh untuk menolak akibat buruk dari sinar matahari. Lycopene pun dapat mengurangi proses penuaan dini yang diakibatkan paparan sinar matahari.

Anda dapat mengambil khasiat lycopene dengan menambahkan tomat ke dalam menu Anda. Misalnya spageti, pizza, sup tomat, atau lainnya. Jika memungkinkan, pilihlah tomat yang dimasak daripada mentah. Berbeda dengan sayuran lain, tomat justru bertambah kandungan zat baiknya setelah dimasak. Setelah dimasak, secara dramatis kandungan lycopene dalam tomat akan meningkat hingga empat kali lipat.

Cara lain untuk mendapatkan khasiat lycopene adalah dengan meminum satu gelas jus tomat setiap hari yang bisa dicampur dengan jeruk. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan kebaikan lycopene sekaligus vitamin C. Kedua zat ini sama-sama antioksidan yang ampuh melawan penuaan dini. Atau, jika Anda tidak suka dengan tomat, Anda bisa meminum suplemen lycopene. Hanya, asupan lycopene lewat multivitamin harus diatur jumlahnya. Jadi Anda lebih baik berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

Lebih lanjut para ahli mengatakan bahwa lycopene tidak hanya baik untuk kecantikan. Menurut mereka, menambahkan tomat ke dalam menu makanan akan membantu memerangi penyakit jantung dan kanker. Luar biasa, bukan? Jadi jika ingin cantik, jangan malas makan tomat.

Ingin Kurus, Fokuslah pada Rutinitas Kecil

Semakin pendek waktu istirahat pada setiap set latihan, maka semakin banyak kalori yang dibakar.

Sebenarnya ada rumus unik ketika ingin menguruskan pinggang, yaitu mengoptimalkan yang kecil atau mini. Optimalisasi yang kecil juga termasuk di dalamnya adalah mencoba hal baru yang sederhana untuk perubahaan yang besar.

Perubahan sederhana seperti apa yang bisa mengantar kita pada cita-cita berbadan proporsional? Tenang, ada sejumlah perubahan yang bisa kita lakukan selama sepekan.

Minggu: Deklarasikan niat menghilangkan lemak tubuh.
Beberapa studi menyebutkan, hanya dengan mencatat apa yang kita makan maka dapat menyusutkan bobot hingga 5 persen, kata Robert A Carels, PhD, dari Departemen Psikologi Bowling Green State University. Maka, awali minggu ini dengan mencatat apa saja yang dimakan. Buat semacam food diary untuk merealisasikan niat perubahaan ini.

Senin: Variasi menu untuk variasi vitamin.
Ketika tubuh memiliki keseimbangan vitamin dan mineral, maka metabolisme tubuh akan berjalan dengan alami. Artinya, proses pembakaran lemak terjadi dengan sendirinya. Jadi mulai sekarang, biarkan warna-warni makanan menjadi daya tarik apa yang disajikan di atas piring kita. Terutama jika warna-warni itu berasal dari sayur-sayuran.

Selasa: Percepat pembakaran kalori.
“Semakin pendek waktu istirahat pada setiap set latihan, maka semakin banyak kalori yang dibakar,” ucap Jim Stoppani, PhD, penulis buku Encyclopedia of Muscle and Strength. Jika menambahnya dengan melatih semua bagian tubuh, pembakaran lemak akan merata, Stoppani menambahkan.

Rabu: Tambah asupan vitamin C untuk menghilangkan lemak.
Journal of the American College Of Nutrition menemukan fakta, ternyata dengan rajin mengonsumsi 500 mg vitamin C akan membantu kita membakar lemak 30 persen lebih banyak, terlebih jika kita melengkapinya dengan olahraga. Jadi, mulai sekarang, makanlah sayur atau buah yang vitamin C-nya lebih banyak.

Kamis: Buat komunitas hidup sehat bersama.
Menurut Tim Lohman, PhD, profesor emeritus dari Univeristy of Arizona, tidak hanya olahraga yang dapat menurunkan berat badan kita. Teman-teman yang seide dan seperjuangan memiliki tubuh sehat bisa menjadi trik menyenangkan untuk menurunkan berat badan. Sebab, pencapaian teman-teman bisa kita jadikan pemicu dan satu sama lain dapat saling menyemangati dengan cara yang tidak hanya benar, tetapi juga sehat.

Jumat: Kunyah buah sebagai camilan.
Biasakan diri untuk memilih makanan sehat untuk kebiasaan seringan apa pun, termasuk camilan. Buah adalah camilan yang paling sehat yang pernah ada. Selain karena kalorinya yang rendah, serat buah membuat kita kenyang lebih lama. Akan lebih baik jika kita mengonsumsi bermacam-macam buah dalam seminggu karena itu pastikan setiap buah yang kita camil berbeda setiap harinya. Ini akan sejalan dengan perubahan yang kita lakukan pada awal minggu.

Sabtu: Relaksasi untuk memotong rasa lapar.
Akhir pekan adalah waktunya bersenang-senang dan ternyata kondisi ini membuat kita jadi jarang lapar. Sebab, Ralph LaForge, pelatih psikologis dari Departemen Endorkin Duke University Medical Center, menjelaskan, adalah stres yang menjadi pemicu bagi kita untuk menyelesaikannya dengan asupan kalori. Untuk memanjangkan masa rileks kita, lakukanlah yoga. Sehingga seluruh pembuluh darah dapat lebih optimal mendapatkan oksigen untuk meredam seluruh hormon pemberi rasa lapar. (Prevention Indonesia Online/Siagian Priska)

Tips Miliki Mata Indah Menggoda

Lingkaran hitam pada mata bisa muncul kapan saja. Pemicunya bisa alergi, kurang tidur, kelelahan, atau peredaran darah kurang lancar.

Jangan biarkan penampilan menjadi tidak maksimal gara-gara lingkaran hitam membingkai mata. Ikuti lima trik berikut untuk membuat mata kembali terlihat cerah.

1. Pensil mata warna putih
Gunakan pensil mata warna putih agar mata terlihat lebih cerah. Aplikasikan di bagian sudut dalam mata. Fokus di sekitar saluran air mata dan cekungan hidung. Tambahkan sedikit sentuhan warna pink untuk melembutkan.

2. Krim mata
Lingkaran hitam bisa muncul karena tipisnya kulit penutup pembuluh darah mata. Gunakan krim mata yang mengandung peptida. Fungsinya membuat kolagen dan kafein untuk menyempitkan pembuluh darah.

3. Concealer
Untuk menutupi lingkaran hitam, Anda juga bisa menggunakkan concealer yang warnanya dua kali lebih cerah dari kulit wajah. Aplikasikan dengan kuas kecil hanya untuk menutupi area yang gelap.

4. Tangkal alergi
Alergi membuat pembuluh darah terlihat menonjol termasuk di bagian bawah mata. Akibatnya terlihat lingkaran hitam. Anda bisa mengonsumsi antihistamin atau decongestant. Solusi lainnya gunakan dua bantal saat tidur untuk menghindari penggumpalan darah di bawah mata.

5. Alihkan perhatin
Saat lingkaran hitam sangat menonjol, hindari menggunakan riasan dramatis pada mata. Sebaliknya, gunakan lipstik warna cerah untuk mengalihkan perhatian agar tidak tertuju pada mata.
VIVAnews

Minggu, 24 Oktober 2010

Tips menggunakan dan memilih lipstik

Usahakan menggunakan pelembab bibir sebelum menerapkan lipstik di bibir Anda.

Ketika memilih warna bibir di saat cuaca panas dan terik, warna cerah yang bisa membangkitkan semangat adalah pilihan yang tepat. Apalagi bagi Anda yang tinggal di daerah beriklim tropis, warna -warni buah adalah pilihan warna yang pas.

Warna bibir juga bisa menandakan suasana hati Anda, bahkan bisa membuat Anda terlihat lebih segar dan energik. Agar bibir terlihat segar dan memesona ada baiknya Anda hindari menggosok bibir dengan tangan, usahakan menggunakan pelembab bibir sebelum menerapkan lipstik di bibir Anda.

Pilih warna-warni bibir yang bisa membuat penampilan Anda segar meski di bawah terik matahari. Berikut tips warna lipstik yang bisa Anda gunakan di siang hari seperti dikutip dari laman Modernmom.com:

Bright Pink
Sama seperti warna flamingo pink, pink cerah memancarkan kehangatan dan semangat. Pilih warna cerah seperti permen karet jika Anda memiliki kulit lebih ringan dengan nada pink.

Pilih magenta jika Anda memiliki warna kulit lebih gelap. Ketika memilih warna bibir merah muda, hindari jenis lipstik beku atau mengilap sehingga bibir Anda tidak akan terlihat terlalu berat.

Ungu
Lipstik warna ungu terlihat menarik pada wanita yang memiliki rambut merah terang dan warna kulit terang. Mereka yang memiliki warna kulit bercahaya harus memakai nuansa lebih lembut dari lavender dan ungu muda. Mereka yang memiliki warna kulit gelap bisa memilih warna ungu anggrek. Ada ungu lipstik dicampur dengan platina, perak atau emas berkilau, yang membuat mereka lebih mudah untuk dipakai.

Merah
Merah adalah pilihan warna klasik bibir dan dapat bekerja dengan baik terutama selama kencan makan malam. Hal ini dramatis dan bisa menjadi pusat perhatian orang ketika dikenakan dengan gaun hitam klasik .

Pada siang hari, pilih lipstik merah ceri jika Anda memiliki bibir pucat. Bagi mereka dengan bibir gelap, pilih warna coklat-merah. Gunakan tipis jika Anda ingin warna bibir terlihat lebih alami. Namun, jika ingin suasana hati terlihat lebih hidup, memakai gaun terusan berwarna-warni dengan padu padan lipstik merah menyala akan lebih menarik.
‧ VIVAnews

Peran Penting Ayah pada Kebahagiaan Anak

Waktu berkualitas yang dihabiskan bersama ayah penting artinya untuk perkembangan si anak di masa depan.

Sebuah penelitian yang menyangkut 1.200 anak menunjukkan bahwa kunci kebahagiaan seorang anak terletak pada waktu berkualitas yang ia habiskan bersama ayahnya.

Anak-anak yang memiliki waktu tetap untuk berkomunikasi dengan ayahnya memiliki rating nilai 87 dari 100 untuk skala kebahagiaan. Sementara itu, anak-anak yang jarang berbicara dengan ayahnya menyatakan bahwa skala kebahagiaannya berada di level 79 secara rata-rata.

Hasil studi ini dilansir oleh sebuah lembaga Inggris untuk anak yang bernama Children's Society. Mereka mengatakan bahwa hasil penelitian ini "sangat signifikan" karena riset ini menggambarkan bahwa keberadaan seseorang pada masa dewasa berkaitan dengan hubungannya dengan kedua orangtua saat ia berada di usia remaja.

Responden penelitian ini berusia antara 11 dan 15 tahun dan nyaris setengahnya mengatakan, "hampir tak pernah" berbicara dengan ayahnya mengenai topik penting, sementara hanya 28 persen anak mengatakan jarang berbicara mengenai hal penting dengan ibunya.

Para ayah mungkin saja tak memiliki waktu untuk membincangkan hal-hal yang penting dengan anaknya. Namun, mereka sering kali bermain ala pegulat dengan anak dan ternyata ini adalah hal yang penting pula untuk perkembangan anak.

"Ada penelitian yang mengatakan permainan adu gulat antara ayah dan anak (dengan lembut) bisa mendorong eksplorasi anak pada masa mendatang. Banyak yang berpikir bahwa permainan semacam ini bisa meningkatkan agresi pada anak lelaki. Namun, ada banyak data yang mendukung bahwa hal ini justru mendorong empati pada anak," papar William Pollack, profesor klinis dari Harvard Medical School.

Studi juga menunjukkan bahwa para ayah sering kali menguatkan anak dan mendorong mereka untuk bereksplorasi dan bertemu orang lain. Ayah pun lebih sering mengajak anak untuk bermain ketimbang ibu.

Patrick Tolan, profesor di Curry School di University of Virginia, mengatakan, "Para ibu membantu anak merasa lebih didengarkan, diantisipasi, dan diingini. Sementara itu, ayah mengajar mereka bagaimana berinteraksi dengan orang lain dan bagaimana mengontrol diri mereka saat keinginan mereka tidak terpenuhi (dengan kata lain, mengajar anak tidak manja)."

Sebuah studi lain yang dilakukan di Universite de Montreal School of Psychoeducation berupa observasi interaksi orangtua dan anak balitanya saat mereka berada di situasi berisiko. Contoh eksperimennya, seorang asing mendekati anak dan saat si anak melihat mainan ditempatkan di atas tangga. Di penelitian tersebut, terlihat bahwa ibu mencoba berada dalam jarak yang sangat dekat, sementara ayah mengamati dari jauh. Menurut para peneliti, jarak jauh yang diberikan ayah membuat anak berani untuk mengeksplorasi tanpa harus takut tak ada yang menjaganya.

"Kami menemukan bahwa para ayah lebih mendorong anak untuk mengeksplorasi ketimbang ibu. Gaya yang tak terlalu protektif inilah yang mendorong anak untuk berani bereksplorasi," ujar pemimpin studi, Daniel Paquette. Para anak yang berpikiran mandiri pasti sepakat bahwa mereka akan lebih senang bereksplorasi tanpa adanya pengawasan superketat dari ibunya setiap saat dan setiap waktu, dan hal ini akan menggiringnya ke arah kepuasan pribadi (bahagia). Intinya adalah keseimbangan tanpa perlu overprotektif terhadap anak. Jadi, jangan lupa untuk mendorong suami menyisihkan (bukan menyisakan) waktu untuk anak secara rutin, ya.

Menghadapi Anak yang Suka Merengek

Anak merengek karena meminta perhatian dari orangtuanya. Sisihkan waktu yang cukup dalam sehari untuk si kecil agar ia merasa diperhatikan.

Menurut Laurel Schultz, MD, dokter anak, anak-anak merengek untuk alasan-alasan yang sangat sederhana. "Mereka merengek untuk mendapatkan perhatian orangtuanya," ujar Laurel. Rengekan dengan nada yang sangat tinggi bisa jadi hal yang sangat efektif karena secara naluriah, orangtua akan langsung menanggapinya.

Pencegahan
Schultz menerangkan, ini bukanlah strategi yang secara sadar dilakukan oleh anak-anak, melainkan sebuah kebiasaan yang ia pelajari, dan tak jarang pula orangtua memiliki peran di dalamnya. Jika anak meminta sesuatu dengan cara yang sopan, tetapi si orangtua tidak merespon, maka sekali-dua kali si anak bisa tahan. Namun berikutnya, ia pun akan menaikkan volumenya. Anak yang masih sangat kecil mungkin akan mengamuk dan menangis, tetapi untuk anak-anak yang lebih besar dan memiliki kontrol diri yang lebih baik, mereka akan merengek.

Untuk mencegah rengekan, Schultz menyarankan para orangtua agar jangan membuat si anak sangat stres baru diladeni. "Sangat penting untuk merespons pada tingkah pertama ketika si anak mulai minta perhatian Anda, sebisa mungkin. Misal, saat Anda sedang sibuk menelepon atau sedang berbincang dengan teman, dan si kecil mulai memanggil Anda, tatap matanya dan berikan tanda agar ia menunggu supaya ia tahu bahwa Anda akan berada bersamanya sebentar lagi. Kemudian, baru berikan perhatian kepadanya setelah Anda sudah mungkin untuk memerhatikannya," papar Schultz.

Merespons anak yang merengek
Ketika anak sudah telanjur merengek, Becky Bailey, PhD, psikolog tumbuh kembang anak, menyarankan agar para orangtua mencoba menenangkan dirinya dulu sebelum menghadapi si kecil. Ambillah napas dalam-dalam dan ingatkan diri sendiri bahwa si kecil bukan berusaha membuat Anda teriritasi, melainkan minta bantuan.

Responlah dengan pernyataan orang pertama dan contohkan cara bicara yang baik dan sopan. Misal, "Ibu (sebagai orang pertama) tidak suka kalau kamu merengek seperti tadi. Jika kalau kamu ingin segelas susu, maka bilang begini, 'Ibu, aku ingin susu'."

Jika Anda menemukan bahwa si kecil masih saja merengek dan Anda yakin bahwa itu bukan karena rasa sakit atau ketidaknyamanan fisik, maka Bailey menyarankan agar orangtua melihat di balik sikap tersebut untuk memutuskan apakah ada pesan lain yang lebih besar tersembunyi di baliknya. Tanyakan kepada diri Anda, apakah hari itu Anda lebih sibuk ketimbang biasanya? Apakah rutinitas si kecil berubah? Apakah si anak bungsu menyita perhatian Anda lebih banyak ketimbang si anak pertama? Kadang, rengekan merupakan pertanda untuk menjalin koneksi dengan si anak.

Untuk melakukan hal tersebut, orangtua disarankan untuk menghabiskan waktu lebih banyak untuk bersama, misalnya membaca buku bersama, memasak bersama, atau melakukan kegiatan lain yang disukai anak. "Menyisihkan beberapa menit untuk menjalin hubungan sekali-dua kali sehari dengan anak bisa mengubah banyak hal dalam keluarga dan menghadapi sikap dan sifat kurang menyenangkan dari anak," ujar Bailey.